Dua Perangkat Desa Bulakparen Kecamatan Bulakamba Resmi Dilantik

JURNAL86.COM, BULAKPAREN BREBES – Pemerintah Desa (Pemdes) Bulakparen Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes melaksanakan kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah kepada dua perangkat desa baru, Formasi Kaur Umum dan Kasi Kesejahteraan Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung Balai Latian Kerja (BLK) Desa Bulakparen setempat, Rabu (5/10/2022).

Adapun perangkat desa yang baru dilantik adalah Yani Nugroho Setiawan.SH 07/07/1981. menjabat sebagai Kasi kesejakteraan dan Eka Rakhmawati, A.Md .Keb 13/11/1989 sebagai Formasi Kaur Umum Desa Bulakparen

Kepala Desa Bulakparen Narto mengatakan bahwa dua perangkat desa yang baru dilantik merupakan pelayan masyarakat, dan jangan sekali-kali membebankan masyarakat sesuai dengan prosedural.

Untuk itu, lanjut Narto “Maka kita harus tanamkan rasa tanggungjawab dalam diri kita, jalankan tugas sesuai tupoksi dengan melaksanakan tugas sesuai dengan perundang-undangan,” ucapnya.

Ia juga mengucapkan selamat kepada dua perangkat desa yang baru dilantik. “Mudah-mudahan kita bisa bergerak bersama-sama untuk kemajuan Desa Bulakparen,” harapnya.

Camat Bulakamba Nugroho Setiawan. STTP.M.Si menegaskan agar dua perangkat desa yang baru saja dilantik dapat mengemban amanah yang baik dalam melayani masyarakat dan berintegritas.

Setiawan Nugroho berharap, perangkat desa yang telah terlantik dapat melayani masyarakat dengan ikhlas dan tulus. “Semoga saudara Yani Nugrohosetiawan.SH.dan Ika Rakhnawati, A.Md.Keb bisa bekerja melayani masyarakat dengan ikhlas dan tulus serta bertanggungjawab,” harapnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Bulakamba Setiawan Nugroho, Kapolsek Bulakamba Iptu Ibnu Setiyadi SH, MM Danramil Bulakamba Kapten Infantri Sutarno, Kepala Desa Bulakparen Narto, Ketua BPD, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Karangtaruna segenap tamu undangan.

Sementara acara pelantikan dan pengambilan sumpah perangkat desa baru yang dipandu oleh Saudara Tohana
.selaku MC dari kecamatan Bulakamba berjalan lancar dan sukses serta ditutup dengan doa oleh Ust Karyoyo dilanjutkan pemberian ucapan selamat oleh Forkompincam dan segenap semua tamu undangan,” Pungkasnya

Reporter : Agus/Kaperwil Jateng

Sumber   : https://jurnal86.com/dua-perangkat-desa-bulakparen-kecamatan-bulakamba-resmi-dilantik/

Tinggalkan Komentar

Post Terkait

Musrenbang Kecamatan Bulakamba Tahun 2025

KECAMATAN BULAKAMBA – Pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) Kecamata Bulakamba Tahun 2025 dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 13 Februari tahun 2025 bertempat di Aula Kecamatan

Launching MOTO-IN (Motor Informasi)

KECAMATAN BULAKAMBA – Tepat pada tanggal 23 September Tahun 2024 pada Apel Pagi di Lingkungan Kecamatan Bulakamba dilaksanakan launching MOTO-IN (Motor Informasi) sebagai salah satu